You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakbar Gelar Sosialisasi Manajemen Stres
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pemkot Jakbar Gelar Sosialisasi Manajemen Stres

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat, menggelar sosialisasi manajemen stes bagi pegawai negeri sipil (PNS) di ruang eks Kapenko, Kantor Wali Kota, Jalan Raya Kembangan.

Untuk spesialis psikiater ada peningkatan jumlah kunjungan

Kegiatan sosialisasi ini diikuti oleh perwakilan pegawai negeri sipil (PNS) dari Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) maupun Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) di lingkungan Pemkot Administrasi Jakarta Barat.

Dalam sambutannya, Kepala Pusat Pelayanan Kesehatan Pegawai (PPKP) DKI Jakarta, Rita Sri Maryati mengatakan, pihaknya melayani kesehatan, mulai dari gubernur, wakil gubernur, DPRD dan PNS. Pelayanan kesehatan  yang diberikan diantaranya pemeriksaan hipertensi, kolesterol dan psikiater.

Anak Korban Kebakaran Tambora Rentan Stres

"Untuk spesialis psikiater ada peningkatan jumlah kunjungan. Setiap bulannya, dokter spesialis, psikiater kontinu melayani pegawai yang membutuhkan konsultasi," tutur Rita, Rabu (21/10).

Rita melanjutkan, spesialis psikiater juga rutin melakukan kunjungan ke sejumlah instansi memberikan pelayanan kesehatan. PPKP mempunyai 19 cabang yang tersebar di instansi pemerintah.

"Melalui kegiatan ini diharapkan pegawai negeri sipil di lingkungan Pemkot Jakarta Barat dapat mengatasi dampak stres dalam bekerja," tandas Rita. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1505 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1494 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1277 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1215 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1142 personFolmer